SENIMAN atau biasanya juga disebut Artist dari masa kemasa, baik itu menggunakan media apapun selalu berkarya berdasarkan imajinasi serta daya kreasi yang mengagumkan. Di era modern ini banyak artist yang telah beralih ke media digital, terutama bagi mereka yang berkarya dalam bentuk visual dan audio, bahkan dengan bantuan komputerisasi modern banyak bermunculan artist 3d yang karyanya bisa di cetak ke dunia nyata.
Dalam innovasinya belakangan ini
DELL selaku pabrikan komputer terbesar di dunia asal negeri paman sam tersebut
menghadirkan teknologi untuk dipergunakan para artist digital. DELL CANVAS 27’’
diciptakan sebagai layar sekunder dengan posisi berbaring di meja anda
menggantikan mosue dan keyboard. Beda halnya dengan Microsoft Surface studio, Dell
canvas memang dirancang sebagai meja gambar dan bukan menjadi layar utama.
Dikutip dari cnet.com layarnya adalah QHD, yang berarti resolusi
2,560x1,440-pixel. Dirancang untuk tidak menilaukan mata serta tidak glossy
karena itu akan sangat menggangu pada saat jari jemari kita menggambar sesuatu
diatasnya.
Seperti
halnya dalam paket penjualan Surface studio, Dell canvas juga disertakan Dial,
dan sistem kerjanya pun sama persis dengan dialnya milik surface studio. Dial
ini hanya bekerja ketika kita tempelkan ke layar canvas ini. Selain dial besar
dell juga menambahkan dial kecil serta pena digital.
Untuk
harganya sendiri menurut Dell, akan dipasarkan dengan harga kurang dari $2.000,
atau sekitaran 20 sampai dengan 26 juta rupiah untuk pasaran global. (Afr)
Credit : Gambar cnet, dell, video dari Youtube.
No comments:
Post a Comment